29 Okt 2010

LOGO FIAT YAMAHA

       Mungkin anda Penggemar MotoGP sama halnya seperti saya dan tentu saja jagoannya adalah Valentino Rossi sang maestro asal italia yang sudah memenangkan 7 kali gelar juara dunia dan belum ada satupun yang menandinginya

anda juga tahu di Pabrikan mana Vale sekarang berada.. Ya Yamaha FIAT yang merupakan pabrikan asal jepang. Tapi yang akan kita bahas kali ini bukan masalah yamaha nya tapi logo FIAT yang ada di motor yamaha

Fiat adalah sebuah ucapan atau ungkapan dalam bahasa Italia yang yang mempunyai arti persetujuan resmi atau akur atau damai (kata sepakat).

Fiat tak hanya sekedar merk.
"Sejarah Fiat dimulai beberapa tahun yang lalu, pada awal industrialisasi Italia, dimana perusahaan selalu memainkan peran utama.
Sejak saat itu, merek Fiat menyebar ke seluruh dunia dan dikembangkan secara ekstensif.
Hari ini, setelah perubahan budaya perusahaan dan mentalitas, nama Fiat masih sangat mendominasi di italia, dan bukan mobil biasa yang kami produksi - mobil dengan gaya yang menarik dan mesin yang luar biasa, mobil yang dapat diakses dan meningkatkan kualitas kehidupan sehari-hari - tetapi juga menjaga warisan leluhur dan tradisi"

sebenarnya Nama ini merujuk kepada sebuah pabrik mobil besar di Turin, Italia utara. Nama ini adalah kependekan dari  Fabbrica Italiana Automobili Torino (Pabrik Mobil Italia yang ada diTurin), dimana FIAT ini didirikan oleh Giovanni Agnelli pada tahun 1899. Cucunya Gianni Agnelli adalah direktur Fiat dari tahun 1966 sampai wafatnya pada bulan Januari 2003.

Selain membawahi divisi mobil Fiat, FIAT Group juga membawahi tim F1 Scuderia Ferrari, pabrikan sepeda motor Ducati, klub sepak bola Juventus FC, dan terakhir mereka juga mengakusisi pabrikan mobil Italia lainnya, Maserati.

dari data di atas bukan hal yang tidak mungkin bila suatu saat nanti logo FIAT di motor yamaha akan berpindah ke DUCATI, karena pada dasarnya Ducati sendiri adalah dibawah divisi mobil FIAT, terlebih sekarang sang maestro Rossi akan berpindah dari team garpu tala ke Ducati, kita tunggu saja



sumber : wikipedia, FIAT.COM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar boleh apa saja yang penting tidak berbau pornografi, sara, pencemaran nama baik